Tips Pacaran Jarak Jauh Agar Tetap Langgeng
Menjalin hubungan LDR, jangan membiarkan komunikasi anda terputus. Justru yang menguatkan hubunga diantara kalian berdua adalah komunikasi yang baik. Walau tak sesering yang dulu, ada baiknya anda sesekali menanyakan keadaan sang pacar atau sebaliknya.
2 Berikanlah sebuah kejutan
Karena anda begitu jarang ketemu dengan pasangan, cobalah untuk memberikan sebuah kejutan dari barang – barang yang dia sukai. tidak harus mahal untuk memberikan sesuatu namun yang penting adalah makna daripada barang tersebut untuk menyampaikan rasa kasih sayang terhadap pasangan anda. Silahkan manfaatkan jasa pengiriman barang lewat pos atau jasa kilat seperti JNE dan lainya.
3 Dekatilah orang tuanya
Dengan anda lebih dekat dengan orang tua, maka hal ini secara tidak langsung akan memberikan efek positif dari persetujuan sebuah hubungan. apabila anda dengan orang tuanya sudah menjaling hubungan dengan baik, maka merekapun akan tidak akan khawatir terhadap hubungan anda walau harus dipisahkan jarak dan waktu
4 Kunjungilah dia
Tips Pacaran Jarak Jauh selanjutnya yaitu luangkan waktu untuk sesekali mengunjungi ke tempat sang pacar. Jangan langsung marah – marah ketika tidak pernah ditemui atau menemuinya. Dengan sama – sama meluangkan waktu maka akan timbul keharmonisan dan hubungan kedua belah pihak
5 Punya tujuan akhir
Ini mungkin agak sulit namun kenyataan memang harus dipastikan bahwa hubungan jarak jauh akan langgeng bila punya tujuan akhir. Dengan begitu telah ada kesepakatan antara anda dan pasangan anda untuk bisa bersama dan menjadi tahu seberapa lama harus menunggu
6 Berpikilah positif terhadap hubungan LDR
Anda dapat melihat banyak keuntungan dengan menjalin hubungan LDR, yaitu bisa meluangkan banyak waktu bersama keluarga, teman dan sahabat lainya, bisa memaksimalkan kegiatan atau hobi anda, dan anda sendiri juga dapat meningkatkan idividualitas serta aktualiasi diri anda.
7 Saling menjelaskan keinginanHubungan jarak jauh pasti ada kendala – kendala tertentu jadi setiap pasangan harusnya bisa mengutarakan keinginannya masing – masing agar dapat dipahami secara bersama. Ini mungkin sulit diungkapkan tapi lebih baik daripada anda sakit hati.
8 Jangan terlalu cemburu
Salah satu cara dari Tips Pacaran Jarak Jauh yaitu meminimalisir kecemburuan. Memang penting juga ketika harus cemburu pada pasangan untuk membuktikan sebuah rasa cinta. Tapi jika kecurigaan ini selalu hadir setiap waktu malah akan membuat hubungan anda tidak harmonis.
9 Tanamkan sebuah kepercayaan
Masih ada kaitanya dengan tips yang kedelapan yaitu tanamkan kepercayaan pada diri anda dan pasangan anda agar dapat mempertahakan hubungan LDR ini. dengan kepercayaan anda akan lebih merasa tenang dan nyaman terhadap suatu hubungan.
10 Buat komitmen
Komitmen untuk setiap terhadap pasangan itu sangat penting walau harus berhubungan jarak jauh. jadi apapun yang meragukan dalam diri anda komunikasikan dengan pasangan anda agar semuanya bisa langsung diatasi dengan baik. Ini akan menimbulkan adanya saling perhatian dan memperlancar jalinan kasih anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar